AYAM CANTON⁣⁣

Siapa yang kalo ke kawinan suka makan ayam goreng yang dicocol sama garam dan merica ituh???? Yuk bikin sendiri aja biar puas makannya ga pake jaim-jaim takut lipstik hilang.


Bahan :⁣⁣

  • 1 ekor ayam, potong belah dua⁣⁣
  • 8 siung bawang putih besar-besar⁣⁣
  • 1 sdm agak munjung bubuk ngohiong⁣⁣
  • 1 sdm minyak wijen⁣⁣
  • 1 sdm saos tiram⁣⁣
  • 1 sdt merica putih bubuk⁣⁣
  • Garam sesuai selera⁣⁣
⁣⁣
Caranya :⁣⁣
  • Blender bawang putih dan garam dengan air sedikit. Setelah halus tuang ke baskom, tambahkan saos tiram, minyak wijen, merica. Campur jadi satu⁣⁣
  • Balur ayam tadi dengan bumbu sampai rata. Tusuk - tusuk ayam dengan garpu disegala sisi termasuk bagian lipatan-lipatan, tusuk dengan jarak dekat - dekat dan dalam, jangan takut hancur⁣⁣
  • Simpan dalam lemari es kondisi baskom terbuka. Simpan selama 2 hari agar bumbu meresap⁣⁣
  • Siapkan loyang, beri aluminium foil sebagai alas. Oven dengan suhu 220 derajat selama 40 mnt⁣⁣
  • Biarkan dingin dulu kemudian goreng ayam setengah bagian hingga tercelup semua. Angkat. Goreng sisa setengahnya. Lakukan langkah menggoreng 2x supaya kulit crispy dan ayam matang sempurna⁣⁣
  • Setelah matang diamkan 5 mnt kemudian potong - potong⁣⁣

Komentar